Cara Scan Epson L3110

Cara Scan Epson L3110 – Para pengguna printer atau yang biasa melakukan kegiatan print (mencetak) dokumen pastinya sudah tidak asing lagi ya dengan brand printer terkenal yaitu Epson.

Mesin printer dari Epson memang dikenal dengan kualitas yang baik namun harganya cukup ramah di kantong.

Sudah banyak sekali tipe printer yang diproduksi oleh Epson, salah satunya Epson L3110.

Di kesempatan ini kita akan mengetahui kelebihan dan kekurangan serta cara scan Epson L3110.

Mungkin dari Anda ada yang berminat untuk membeli Epson L3110 atau bingung bagaimana cara scan dengan printer tersebut maka ini merupakan pembahasan yang tepat untuk Anda.

Mengenai Epson L3110

Cara Scan Epson L3110

Sebelum Anda memutuskan untuk membeli printer Epson L3110, maka Anda harus mengetahui terlebih dahulu bahwa desain yang dimiliki oleh Epson L3110 sedikit berbeda dengan printer kebanyakan saat ini.

Salah satu perbedaan yang paling mencolok adalah di bagian tabung tinta Epson L3110 menempel dengan body printer-nya di bagian depan.

Tentunya hal tersebut dilakukan bukannya tanpa tujuan, Epson sengaja melakukannya demi menghemat tempat dan juga agar desain printer terlihat lebih elegan.

Selain itu, kelebihan lain yang dimiliki oleh printer Epson L3110 ini adalah di proses pengisian tintanya.

Untuk mengisi tinta printer ini Anda hanya perlu memasukkan botol tinta melalui lubang tinta yang ada di printer Epson L3110.

Dengan demikian maka akan mengurangi terjadinya risiko tinta yang tumpah atau bocor ketika melakukan pengisian ulang sehingga mengotori body printer dan meja tempat peletakkan printer.

Sebelum kita membahas tentang cara scan Epson L3110, maka terlebih dahulu ketahui mengenai apa saja kelebihan dan kekurangannya sehingga bisa menjadi pertimbangan untuk Anda sebelum membeli printer yang satu ini.

Baca Juga : Laptop Murah Spek Tinggi 2017

Kelebihan Epson L3110

Ada berbagai kelebihan yang dimiliki oleh Epson L3110, untuk berbagai kelebihan dari printer ini bisa Anda ketahui di daftar berikut:

  • Desain yang simple dan elegan.
  • Desain printer Epson L3110 cukup ramping sehingga tidak memakan banyak tempat.
  • Pemakaian tinta printer yang hemat.
  • Multifungsi karena dapat digunakan untuk fotocopy dokumen dan scan juga.
  • Harga tinta untuk Epson L3110 termasuk terjangkau, sekitar Rp35.000 sampai dengan Rp50.000 per botolnya.
  • Hasil cetak dokumen yang lumayan cepat.
  • Warna yang dihasilkan cukup tajam dan bisa dikatakan sempurna dalam hal print dokumen berwarna.
  • Epson L3110 dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau yaitu sekitar Rp1.900.000 saja.
  • Dibandingkan dengan seri sebelumnya, Epson L3110 memiliki roll penarik kertas yang lebih seimbang.

Kekurangan Epson L3110

Untuk kekurangan dari printer Epson L3110 ini bisa dibilang sangat sedikit jika dibandingkan dengan berbagai kelebihan yang telah dijelaskan di atas ya.

Berikut ini dua kekurangan yang dimiliki printer Epson L3110, antara lain:

  • Jika Anda menginginkan printer yang bisa juga digunakan untuk mencetak foto, maka Epson L3110 bukanlah pilihan yang tepat. Pasalnya printer Epson L3110 ini tidak cocok digunakan untuk mencetak foto.
  • Printer ini hanya memiliki 4 tabung warna CYMK saja.

Cara Scan Epson L3110

Kini kita sudah masuk ke pembahasan cara scan Epson L3110 yang sudah ditunggu sejak tadi.

Seperti yang telah dibahas sebelumnya, printer Epson L3110 memang sangat multifungsi karena dapat digunakan untuk mem-fotocopy dokumen dan melakukan scan juga.

Berikut ini langkah-langkah yang bisa Anda lakukan untuk menerapkan cara scan Epson L3110:

  1. Pastikanlah laptop atau PC yang Anda miliki telah terhubung/ terkoneksi dengan printer Epson L3110.
  2. PC atau laptop juga telah memiliki aplikasi Epson SmartScan ya sehingga untuk melakukan scan bisa jauh lebih mudah.
  3. Nyalakan printer Epson L3110, masukkanlah gambar atau dokumen yang ingin Anda scan ke printer.
  4. Selanjutnya bukalah aplikasi Epson SmartSacan yang telah terinstall di PC atau laptop.
  5. Setelah aplikasi terbuka maka klik tombol SCAN, tunggu beberapa saat hingga proses scan dokumen selesai.
  6. Anda dapat mengatur gambar yang telah berhasil di-scan terlebih dahulu.
  7. Ada tools Crop untuk memotong atau memutar gambar.
  8. Klik Next untuk melakukan penyimpanan atau hal lainnya dengan Epson L3110 sesuai kebutuhan Anda.
  9. Dan cara scan Epson L3110 pun telah selesai, ulangi langkah-langlah di atas jika ada dokumen atau gambar lainnya yang ingin di-scan.

Bagaimana Cara Menyimpan Hasil Scan pada Printer Epson L3110?

Setelah mengetahui cara scan Epson L3110 di atas, kini Anda akan mengetahui bagaimana cara untuk menyimpan hasil scan.

  1. Klik Save untuk menyimpan hasil Scan dari dokumen yang telah di-scan tadi.
  2. Anda juga bisa mengirimkan hasil scan ke Cloud, Google Drive, email, dan lain sebagainya.
  3. Cek lagi hasil dari scan dokumen, jika belum sesuai keinginan maka ulangi scan dokumen.
  4. Jika dokumen telah sesuai dengan keinginan Anda maka berikan nama pada hasil scan dan pilih format penyimpanan file seperti JPG atau PDF.
  5. Pilih file direktori/ folder untuk menyimpan.
  6. Klik Save, dan selesai,

Harga Printer Epson L3110

Jika Anda ingin memiliki printer Epson L3110 ini maka harus menyiapkan budget sebesar Rp2.200.000.

Printer ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp1.900.000 sampai dengan Rp2.200.000.

Harga tersebut tergantung dari tempat Anda membeli printer ya.

Anda bisa membelinya di berbagai e-commerce yang ada di Indonesia.

Baca Juga : Samsung Notebook 7

Kesimpulan

Dengan kelebihan yang dimiliki bisa dikatakan bahwa harga untuk Epson L3110 cukup terjangkau.

Apalagi kekurangan yang dimiliki oleh printer ini juga tidak terlalu banyak.

Demikian penjelasan mengenai Epson L3110, beserta dengan kelebihan kekurangan, cara scan Epson L3110, dan juga harganya.